Rabu, 05 November 2008

Song Bird

Suatu hari ada seekor burung emas tinggal di taman yang sejuk. Ia menghabiskan waktunya untuk berkicau dengan indahnya sebagai rasa terima kasih kepada Sang Pencipta dan rasa senang orang-orang yang mendengarkannya.

Akan tetapi si penjaga taman yang tamak dan merasa iri dengan burung ini. Dia memasang jebakan untuk mendapatkannya dan ia berhasil menangkap burung itu. Burung memohon untuk dilepaskan dan berjanji akan memberi 3 rahasia besar jika ia melepaskannya. Dengan rasa penasaran, si penjaga taman akhirnya melepaskan burung itu.

Kemudian, burung itu mengatakan tiga rahasia besar yang ia janjikan:
1. Jangan percaya apa yang kamu dengar
2. Jangan sesali apa yang tak pernah hilang
3. Jangan lepaskan apa yang ada dalam genggamanmu

Penjaga taman sangat marah mendengarnya dan mengatakan bahwa ia sudah tau ini disebut sebagai 'rahasia' ketika dia masih kecil dan ia merasa bahwa burung itu menipunya. Burung itu kemudian menjawab jika memang penjaga taman itu tahu rahasia ini, atau paling tidak salah satu diantaranya, ia tidak akan mungkin melepaskannya. Kemudian burung itu menambahnkan;

"Aku punya batu permata 3 ons dalam tubuhnya dan siapapun yang memiliki batu itu, maka akan terkabul semua permintaan"

Mendengarnya ini, penjaga kebun sangat geram dengan burunng itu dan sangat menyesal telah melepaskannya. Tetapi burung itu hanya menambah marah si penjaga taman dengan mengatakan bahwa ia sendiri hanya seberat satu setengah ons, dan orang bodohpun tahu mana mungkin ia mampu membawa beban seberat itu.

Dengan marahnya si penjaga taman melempari burung itu, tetapi dengan santainya ia hanya tebang ke ranting di dekatnya dan mengatakan;
"Karena kamu tidak pernah punya permata, kamu menyesal akan apa yang sebenarnya tak pernah hilang,dan percayalah apa yang aku katakan, kamu membuangnya dengan melepaskanku"

(utterpants)

Tidak ada komentar:

 
Custom Search